Friday, August 17, 2012

About Flag Football #1

Saya akan mengenalkan olahraga baru
Mungkin bagi orang di luar Indonesia sudah mengenal olahraga ini
Ini bisa dibilang versi aman dari American Football
Tidak ada kontak fisik sama sekali di olahraga ini
So, Nama olahraga ini adalah flag football
dinamakan Flag football karena memakai bendera yang di ikatkan di pinggang pemain
biasanya hanya dipasang di posisi offense karena hanya posisi offense saja yang lebih sering membawa bola
bola dari flag football sendiri sama seperti bola pada american football
posisi pemainnya juga tidak berbeda jauh dari american football
bagi yang belum tau lihat gambar berikut
Posisi pemain dalam Flag Football by Rain16

Defense = bertugas menjaga LOS ( Line Of Scrimmage )

A = Defensive Line (DL)
Bertugas sebagai pengganggu OL dalam  dengan memberikan tekanan sebuah play. DL juga dapat bertugas sebagai pengganggu QB dengan melakukan blitzing, mengganggu pass ataupun sebagai benteng pertama dalam menghentikan play lawan. Tenaga dan teknik merupakan bekal wajib bagi seorang DL.

B = Corner Back (CB)
CB memiliki fungsi utama sebagai penjaga WR, CB juga harus selalu membayang – bayangi WR saat menangkap Pass, CB dapat menangkap pass lawan dengan melakukan intercept. Kemampuan membaca arah bola & kemampuan menangkap merupakan bekal wajib bagi seorang CB.

C = Outside Linebacker (OLB) / Blitzer 
Bertugas melakukan rushing pada QB dan melakukan blitz

D = Middle Linebacker (MLB)
Bertugas menghentikan RB dan biasanya merupakan komandan Defensive Team

E = Safety
Merupakan pertahanan terakhir dalam Defense dan merupakan pemain terjauh dari LOS, biasanya bertugas melakukan Spy pada QB, membaca arah bola dan menghentikan runner yang tidak bisa ditahan MLB. Seorang Safety juga bisanya adalah orang yang paling berpengalaman dalam defense.

Offense = Bertugas mencetak angka dalam pertandingan

1.Center (C)
Bertugas melakukan Snap bola pada QB dan menghalangi DL yang berusaha menerobos masuk untuk “menghancurkan” QB. C juga bertugas menentukan strategi blocking yang tepat untuk menahan DL.

2.Guard (G)
Tidak perlu melakukan snap seperti center, tetapi bertugas menahan DL/OLB yang berusaha menerobos masuk

3.Quarterback (QB)
Seorang Playmaker.Merupakan pemain yang menerima snap bola dari C, dan komandan dalam Offense. QB memiliki tugas paling berat, yaitu : menentukan strategi, menempatkan pemain pada posisi yang tepat, melempar pass, memberikan bola pada RB dan terkadang melakukan block untuk RB. QB juga harus memiliki kemampuan dalam membaca situasi yang paling baik untuk tim.

4.Wide Receiver (WR)
Spesialis dalam menangkap pass. Tugas utamanya adalah berlari sesuai rute pass yang sudah ditentukan dan bebas untuk menerima pass. WR juga terkadang berfungsi sebagai pengalih perhatian ataupun blocker untuk RB dalam Run play.

5.Tight End (TE)
Berada disamping dan 1 langkah dibelakang OL. Merupakan pemain serba bisa, TE harus mampu melakukan blocking untuk QB / RB dalam run play ataupun menangkap pass jarak pendek.

6.Running Back (RB)
Pelari utama dalam Offense. Biasanya merupakan pemain tercepat dilapangan. Terkadang RB juga harus mampu menangkap pass seperti WR, melempar pass seperti QB dan melakukan blocking untuk menyelamatkan QB.

Disamping itu juga ada Kicker (K) / Punter (P)
Kicker bertugas menendang saat kick off, Punter bertugas melakukan punt kick

OL = Offensive Lineman
DL = Defensive Line

Itu adalah posisi pada flag football
(berhubung ini sudah malam dan saya mau makan maka saya pamit dulu)
Post ini dilanjutkan besok saja
tks